Istanbul (ANTARA News) - Sebuah kapal perang Amerika Serikat menyeberangi Selat Bosphorus di Turki, Selasa, melaju menuju Laut Hitam di saat ketegangan sedang membara di kawasan Krimea, Ukraina.

Sebuah kapal penjaga pantai terlihat menggiring kapal perusak yang dilengkapi peluru kendali, USS Truxtun, demikian menurut pantauan seorang juru foto AFP.

Angkatan Laut AS mengatakan dalam sebuah pernyataan, Kamis, kapal itu melaju ke arah Laut Hitam untuk melakukan latihan militer dengan pasukan angkatan laut Bulgaria dan Rumania.

Menurut Konvensi Montreux, kapal perang dari negara-negara yang tidak memiliki perbatasan dengan Laut Hitam hanya dibolehkan berada di perairan wilayah itu selama 21 hari.

Pada Selasa, dua kapal perang Rusia menyeberangi Bosphorus setelah Kremlin "memanggil" kapal-kapal tersebut kembali ke armada Laut Hitamnya untuk memperkuat keberadaan militer Rusia di Krimea.

Sebuah kapal Ukraina juga memasuki Laut Hitam pada hari yang sama, demikian dilaporkan kantor berita pemerintah Turki, Anatolia.

Peningkatan lalu lintas di lautan wilayah itu terjadi di tengah meningkatnya ketegangan antara Barat dan Rusia menyangkut Krimea, yaitu peninsula yang dihuni mayoritas etnis Rusia --yang juga menjadi pangkalan armada Laut Hitam Kremlin.

(Uu.T008)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014