Madrid (ANTARA News) - Striker Belanda Ruud van Nistelrooy kembali ke tim Real Madrid untuk menghadapi Dynamo Kiev dalam Liga Champion Selasa, setelah menjadi ayah. Istrinya melahirkan bayi laki-laki pagi harinya, kata Real dalam situs mereka Selasa. Pelatih Real Fabio Capello memanggil striker Brazil Ronaldo Senin petang untuk mengisi kekosongan setelah Van Nistelrooy diberi izin untuk menyaksikan kelahiran bayinya. Real dan Dynamo kalah dalam pertandingan pembukaan Grup E mereka dari Olympique Lyon dan Steaua Bucharest, demikian Reuters. (*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006