Jakarta (ANTARA News) - Keluarga calon Kepala Kepolisian RI Komjen Pol Budi Gunawan mengadakan pengajian bersama anak yatim piatu di kediamannya yang terletak di Jalan Duren Tiga Barat VI No 21, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

"Iya ini pengajian yang dihadiri anak-anak dari panti asuhan yang memang sudah dekat dengan bapak (Budi Gunawan)," kata Firdaus, pengelola panti asuhan Al Hasanah Pancoran, Jakarta Selatan, sebelum memasuki rumah Budi Gunawan, Rabu.

Firdaus mengatakan keluarga Budi Gunawan memang biasa melakukan pengajian di hari-hari tertentu.

"Biasa melakukan pengajian sesuai momen tertentu, misalnya syukuran atau ada salah satu keluarga bapak yang berulang tahun," kata Firdaus yang juga memimpin kegiatan pengajian itu.  Seorang warga juga mengatakan bahwa keluarga Budi Gunawan memang rutin mengadakan pengajian bulanan.

Berdasarkan pengamatan pada pukul 13.30 rumah mantan Kapolda Bali tersebut didatangi puluhan anak berpakaian gamis yang datang menggunakan mobil Toyota Kijang berwarna Biru.  Selain itu, sampai saat ini suasana di rumah bercat cokelat muda tersebut tidak terlalu ramai oleh petugas dan awak media.

Saat ini calon Kapolri tersebut sedang menjalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di DPR RI kendati statusnya telah ditetapkan KPK sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi penerimaan hadiah terkait transaksi yang mencurigakan.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015