... arus mudik dari Bandara Halim Perdanakusuma sampai H-5 pada hari ini berjalan lancar, karena semua penerbangan dapat terbang sesuai jadwal...
Jakarta (ANTARA News) - Jumlah penumpang pesawat terbang di Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta pada arus mudik Lebaran 2015 meningkat sampai 10 persen sejak Jumat (10/7) atau H-7.

Di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu, calon pemakai jasa penerbangan di pelataran bandara itu ramai, baik menunggu di ruang tunggu di bagian kanan, maupun duduk di bangku-bangku di pelataran, duduk di lantai, serta banyak juga yang berdiri.

Menejer Operasi Angkasa Pura II di Bandara Halim Perdanakusuma, Ibut Astono, menjelaskan, penumpang pesawat di Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta, pada arus mudik lebaran tahun ini meningkat, tapi tetap dapat diantisipasi dengan baik.

"Bandara Halim Perdanakusuma memiliki tiga ruang tunggu di dalam yang dapat menampung calon penumpang. Jadi ada penumpang datang dan ada penumpang berangkat," katanya.

Ibut menambahkan, Bandara Halim Perdanakusuma juga membuat Posko Angkutan Lebaran Halim Perdana Kusuma, selama arus mudik dan arus balik lebaran.

Posko Angkutan Lebaran ini, kata dia, untuk monitoring dan koordinasi. "Ada hal-hal yang perlu disiapkan dan selalu dikoordinasikan," katanya.

Ibut menambahkan, peningkatan jumlah pemakai jasa penerbangan selama arus mudik Lebaran 2015, karena maskapai penerbangan City Link menambah enam penerbangan perhari, sejak H-7 hingga H+7 lebaran.

Menurut dia, arus mudik dari Bandara Halim Perdanakusuma sampai H-5 pada hari ini berjalan lancar, karena semua penerbangan dapat terbang sesuai jadwal.

"Hambatan dapat terjadi jika ada pesawat yang penerbangannya ditunda, karena bergeser ke penerbangan berikutnya," katanya.

Ia menambahkan, penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma juga tidak terpengaruh pada abu letusan Gunung Raung di Bayuwangi, Jawa Timur, karena tidak ada penerbangan menuju ke Denpasar dan Mataram.

Pewarta: Riza Harahap
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015