Paris (ANTARA News) - Petenis Polandia Agnieszka Radwanska turun tujuh tingkat dalam daftar peringkat WTA terbaru yang disiarkan pada 10 Agustus, dengan menempati peringkat ke-14 setelah tersingkir pada perempat final turnamen di Stanford.

Petenis Ceko Lucie Safarova naik ke peringkat tujuh dunia dengan tanpa mengangkat raket, sementara petenis senegaranya Karolina Pliskova naik tiga tingkat ke peringkat delapan setelah mencapai final di Stanford.

Serena Williams mempertahankan keunggulannya di posisi pertama, di atas petenis Rusia Maria Sharapova dan petenis Rumania Simona Halep.

Berikut ini daftar peringkat WTA per 10 Agustus seperti dirilis AFP:

1. Serena Williams (AS) 12.371 poin

2. Maria Sharapova (Rusia) 6.386

3. Simona Halep (Rumania) 5.151

4. Petra Kvitova (Ceko) 4.995

5. Caroline Wozniacki (Denmark) 4.905

6. Ana Ivanovic (Serbia) 3.706

7. Lucie Safarova (Ceko) 3.465 (+1)

8. Karolina Pliskova (Ceko) 3.335 (+3)

9. Garbine Muguruza (Spanyol) 3.315

10. Carla Suarez Navarro (Spanyol) 3.195

11. Angelique Kerber (Jerman) 3.150 (+3)

12. Ekaterina Makarova (Rusia) 2.920

13. Timea Bacsinszky (Swiss) 2.920

14. Agnieszka Radwanska (Polandia) 2.760 (-7)

15. Elina Svitolina (Ukraina) 2.370 (+5)

16. Andrea Petkovic (Jerman) 2.350 (+1)

17. Sara Errani (Italia) 2.320 (-1)

18. Samantha Stosur (Australia) 2.295 (+3)

19. Madison Keys (AS) 2.275 (-1)

20. Belinda Bencic (Swiss) 2.090 (+2).

(Uu.I015) 

Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015