Jakarta (ANTARA News) - Empat menteri koordinator berkumpul di kantor Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Jakarta, Selasa siang, untuk menyamakan pendapat dan membahas program Kabinet Kerja selanjutnya.

Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan, Menko Kemaritiman Rizal Ramli, Menko Perekonomian Darmin Nasution dan Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani akan membahas soal program kabinet kerja sekaligus menjadi forum resmi pertama bagi tiga menko yang baru dilantik Presiden Joko Widodo pascaperombakan kabinet pekan lalu.

"Rapat itu akan membahas koordinasi dan menyamakan bahasa. Kan kami bertiga itu baru," ujar Luhut di Jakarta, Selasa.

Menurut Luhut, rapat akan secara khusus membicarakan perbedaan pendapat menyangkut beberapa program pemerintah yang muncul belakangan ini.

"Nanti saya akan jelaskan data-data yang ada. Kami bicara data, jangan pakai perasaaan. Perasaan nomor sekian. Data-data yang ada, apa akibat dari data-data ini, lalu bagaimana cara memposisikan diri," kata Luhut.

Usai rapat antarmenko ini, Luhut juga akan memimpin rapat koordinasi dengan para menteri dan kepala badan negara yang secara struktural berada di bawahnya, seperti Kepala Polri, Panglima TNI, Menteri Luar Negeri, Menteri Dalam Negeri, serta Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Setelah dilantik menjadi Menko Kemaritiman, Rizal Ramli mengkritik Menteri BUMN Rini Soemarno yang berencana membeli pesawat baru untuk Garuda Airlines.

Rizal menilai, pembelian 30 unit pesawat Airbus oleh Garuda itu tidak cocok untuk penerbangan dalam negeri, melainkan untuk penerbangan internasional sehingga pembelian itu justru akan membuat Garuda menanggung rugi.

Kritik Rizal ini kemudian disergah Rini dengan meminta Rizal menghormati bidang tugas yang tidak dipercayakan kepadanya.

Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015