Jakarta (ANTARA News) - Athletic Bilbao lolos ke 16 besar Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) usai menghajar Balompedica Linense dari divisi tiga Liga Spanyol dengan skor 6-0 (agregat 8-0) di Stadion San Mames, Rabu waktu setempat.

Athletic Bilbao menyusul Sevilla, Espanyol, Deportivo, Eibar dan Rayo Vallecano yang juga telah lolos ke babak 16 besar Copa del Rey.

Gol pertama Athletic Bilbao dicetak De Marcos pada menit ke-9 menyusul sepak pojok yang dilakukan Erasco.

Athletic Bilbao menggandakan kedudukan menjadi 2-0 pada babak kedua melalui sontekan kaki kanan Eraso setelah mendapatkan umpan dari sepak pojok yang dilepaskan Balenziaga.

Athletic Bilbao kembali memaksimalkan bola servis sepak pojok menjadi gol kali ini melalui sontekan Etxeita setelah sepak pojok Eraso pada menit 56. Skor menjadi 3-0.

Kike Sola menambah kedudukan Bilbao menjadi 4-0 dengan memaksimalkan umpan Balezniaga pada menit 62.

Skor bertambah menjadi 5-0 ketika sontekan kaki kanan Raúl García berhasil menembus gawang Linense usai mendapatkan umpan Mikel Rico dari tendangan bebas pada menit 67.

Mikel Rico pun menggenapkan kemenangan Bilbao menjadi 6-0 melalui golnya dari skema permainan terbuka dengan bekerja sama dengan Eraso pada menit 89. Skor 6-0 kemenangan Bilbao bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain kedua tim dilansir dari Marca:

Ath Bilbao (4-2-3-1): Herrerin, de Marcos, Etxeita, Gurpegui, Balenziaga, Eraso Goni, San Jose, Williams, Garcia, Merino Zuloaga, Aduriz

R. Linense (4-4-2): Mateo Vera, Palancar, Chen, Martinez, G.Aragón, Rico Dominguez, Guerra, Flores, Zamorano, Luis Chico, Franco Barbosa.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015