Jakarta (ANTARA News) - Panama mengalahkan Bolivia 2-1 berkat gol Blas Perez dalam pertandingan Grup D Copa America Centenario di Stadion Camping World, Orlando, Florida, Selasa pagi WIB.

Statistik dari laman Copa America 2016 merinci, Bolivia unggul tipis penguasaan bola 51 persen, namun Panama melesakkan lebih banyak tendangan percobaan gol, 16 berbanding lima.

Panama membuka keunggulan pada menit 11 melalui gol Blas Perez setelah menerima umpan terobosan Quintero dari sisi kiri lapangan. Dengan sigap, Perez melakukan sepakan first-time ke arah gawang yang tak kuasa dijangkau kiper Bolivia, Lampe.

Pemain Bolivia Azoque menjajal peruntungannya dengan melesakkan tendangan keras jarak jauh pada menit 30, namun bola membentur bek Panama sehingga berujung sepakan penjuru.

Bolivia menyamakan kedudukan pada menit 54 babak kedua lewat gol Juan Carlos Arce usai memanfaatkan halauan tak sempurna Cummings dan melepaskan tembakan yang gagal dibendung penjaga gawang.

Panama kembali merobek gawang Bolivia pada menit 67 lewat aksi Tejada setelah menerima umpan sundulan Quintero, namun  wasit menganggap gol itu tidak sah menyusul offside Tejada.

Lampe kembali menunjukkan performa gemilang di bawah mistar dengan menepis sepakan terarah Quintero ke tiang jauh gawang Bolivia.

Panama akhirnya memastikan kemenangan pada menit 87 berkat gol kedua Blaz Perez dengan memanfaatkan umpan Arroyo di dalam kotak penalti. Dengan tenang, Perez melesakkan gol ke gawang yang telah kosong.

Susunan pemain:

Panama: (4-4-2) Penedo; Machado, Baloy, Cummings, Miller; Cooper, Godoy, G. Gomez, Quintero; Perez, Torres.
Bolivia: (3-4-3) Lampe; Eguino, Cabrera, Zenteno; Di. Bejarano, Saucedo, Azogue, M. Bejarano; Smedberg, Arce, Duk.

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016