Toulouse, Prancis (ANTARA News) - Pelatih Vicente del Bosque memutuskan menurunkan trio David Silva, Alvaro Morata dan Nolito untuk menempati lini depan tim nasional Spanyol kala meladeni Republik Ceko dalam laga penyisihan Grup D Piala Eropa 2016 di Stadion Municipal, Toulouse, Prancis, Senin.

Del Bosque menggunakan skema 4-3-3 dalam misi menjaga rekor positif tak terkalahkan di laga perdana putaran final Piala Eropa dalam empat edisi beruntun.

Namun berbeda dengan ketika Spanyol ditahan imbang Italia di laga perdana edisi 2012 lalu, kala mereka berhasil mempertahankan gelar jawara Eropa, kali ini penjaga gawang Manchester United, David de Gea, yang berdiri di bawah mistar gawang Tim Matador.

Di hadapan De Gea, terdapat kuartet yang berisikan Juanfran, Gerard Pique, Sergio Ramos dan Jordi Alba.

Di kubu Ceko, pelatih Pavel Vrba menerapkan formasi 4-2-3-1 dengan Tomas Necid dipercaya sebagai penyerang tunggal ditopang trio Theodor Gebre Selassie, Tomas Rosicky dan Ladislav Krejci.

Pengalaman Rosicky, yang akhir musim lalu kontraknya tak diperpanjang Arsenal dan kini masih "melajang", diharapkan dapat menjadi kreator serangan Ceko.

Berikut susunan pemain kedua tim seturut laman resmi UEFA.

Spanyol (4-3-3): David de Gea (PG); Juanfran, Gerard Pique, Sergio Ramos, Jordi Alba; Cesc Fabregas, Sergio Busquets, Andres Iniesta; David Silva, Alvaro Morata, Nolito
Pelatih: Vicente del Bosque

Republik Ceko (4-2-3-1): Petr Cech (PG); Pavel Kaderabek, Tomas Sivok, Roman Hubnik, David Limbersky; Vladimir Darida, Jaroslav Plasil; Theodor Gebre Selassie, Tomas Rosicky, Ladislav Krejci; Tomas Necid
Pelatih: Pavel Vrba

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016