Jakarta (ANTARA News) - Tim Nasional Italia menerapkan strategi serangan balik dengan skema formasi 3-5-2 untuk menghadapi Swedia pada pertandingan kedua Grup E Euro 2016 di Stadion Toulouse, Prancis, Jumat.

Pelatih Antonio Conte menurukan tiga bek Juventus antara lain Leandro Bonucci, Giorgio Chiellini, dan Andrea Barzagli dalam skema tiga bek tengah. Tiga pemain itu bertugas untuk menjaga pergerakan Zlatan Ibrahimovic dan John Guidetti.

Italia menurunkan tiga gelandang pemain tengah antara lain De Rossi, Parolo, dan Giaccherini yang akan dibantu dua pemain sayap Candreva dan Florenzi.  Graziano Pelle dan Eder menjadi ujung tombak serangan Italia.

Kubu Swedia menerapkan taktik konvensional 4-4-2 dengan pusat serangan yang bertumpu pada Guidetti dan Zlatan Irbahimovic.

Gelandang senior Kim Karlstorm akan menjaga tempo permainan bersama Ekdal. Sementara Larsson dan Forsberg akan menyerang dari sisi sayap.

Italia akan lolos ke babak 16 besar jika berhasil mengalahkan Swedia. Di sisi lain, Swedia juga berhasrat menang untuk menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya.

Susunan pemain kedua tim dilansir dari UEFA:

Italia (3-5-2):
Buffon, Chiellini, Bonucci, Barzagli, Candreva, Florenzi, De Rossi, Parolo, Giaccherini, Eder, Pelle.

Swedia (4-4-2):
Isaksson, E. Johansson, Lindelöf, Granqvist, M. Olsson, Forsberg, S. Larsson, Ekdal, Källström, Ibrahimović,  Guidetti

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016