Jakarta (ANTARA News) - Kedutaan Besar Indonesia di Caracas, Venezuela, meluncurkan program promosi wisata pada moda transportasi massal setempat guna menarik perhatian masyarakat setempat.

Promosi ditampilkan melalui gambar-gambar mengenai lokasi wisata Indonesia yang dipasang pada badan-badan bus, di Kota Caracas, menurut siaran pers dari Kedutaan Besar Indonesia di Caracas, yang diterima di Jakarta, Kamis.

Duta Besar Indonesia untuk Venezuela, Mochammad Luthfie Witto'eng secara resmi meluncurkan promosi pariwisata Indonesia tersebut pada 10 Agustus 2016 bersamaan dengan pembukaan pameran mengenai Indonesia yang diselenggarakan di Museum Bellas Artes Caracas.

Gambar promosi wisata yang menampilkan Candi Borobudur, Taman Nasional Bunaken, Kepulauan Raja Ampat dan Tari Kecak serta situs-situs dalam jaringan mengenai pariwisata Indonesia di media sosial tersebut diharapkan dapat mengenalkan Indonesia sebagai tujuan berlibur bagi masyarakat setempat.

Dalam sambutannya Dubes Luthfie menyampaikan bahwa pameran Indonesia dan peluncuran promosi wisata pada moda transportasi publik adalah bagian dari peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-71.

Kedutaan Besar Indonesia di Caracas menjadikan Agustus 2016 di Caracas sebagai bulan Indonesia dengan menggelar serangkaian acara peringatan Hari Kemerdekaan ke-71.

Luthfie menyampaikan pemerintah Indonesia menempatkan sektor pariwisata sebagai salah satu motor penggerak ekonomi nasional.

Venezuela salah satu negara yang mendapatkan fasilitas bebas visa untuk berkunjung ke Indonesia.

Pewarta: Libertina Ambari
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016