Jakarta (ANTARA News) - Produsen besi baja asal Korea Selatan, Posco menyerahkan beasiswa Posco Asia Fellowship 2016 di Universitas Indonesia.

Penyerahan beasiswa ditandai dengan pemberian sertifikat beasiswa oleh  Presiden Direktur PT. POSCO Indonesia Inti Kim Jhi Young yang merupakan perwakilan dari kegiatan Grup POSCO di Indonesia.

Beasiswa yang diselenggarakan Yayasan Posco TJ Park diberikan pada para masiswa berprestasi di universitas terkemuka Asia.

Tahun ini, beasiswa diberikan pada 300 siswa dari 27 universitas di 14 negara senilai 700 dolar Amerika Serikat per orang.

Penerima beasiswa dari Indonesia berjumlah 30 orang. Beasiswa diberikan kepada para mahasiswa Indonesia sejak 2013 dari tiga universitas: Universitas Indonesia, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa dan Institut Teknologi Bandung.

Posco sebagai salah satu produsen baja terkemuka secara global, sepenuhnya mendanai yayasan POSCO TJ Park untuk memperingati pendirinya, almarhum Bapak Park TJ yang telah memberikan kontribusi yang sangat besar terhadap perekonomian dan masyarakat Korea.

Posco didirikan pada tahun 1968 dan sejak itu telah memperluas bisnisnya ke seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Posco bekerjasama dengan BUMN Indonesia, yakni PT Krakatau Steel, dan telah berhasil membangun dan mengoperasikan mega proyek pabrik baja terintegrasi sebanyak tiga juta ton di daerah Cilegon sejak tahun 2013.

Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016