Jakarta (ANTARA News) - Everton meneruskan catatan buruk, tiga pertandingan Liga Europa tanpa meraih kemenangan, seusai dikalahkan klub Prancis, Olympique Lyon, dengan skor 1-2 di Goodison Park, Liverpool, Jumat dini hari waktu Indonesia.

Everton yang hanya meraih satu kali imbang berada di dasar klasemen grup E Liga Europa karena cuma memiliki satu poin, tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen Atalanta yang mengalahkan Apollon 3-1.

Sedangkan Lyon membuka peluang mereka untuk lolos ke babak 32 besar dengan mengumpulkan lima poin di peringkat kedua.

Di sisi lain, Everton masih berpeluang lolos asalkan memaksimalkan tiga laga terakhir pada dua laga tandang ke markas Lyon dan Appolon serta menjamu Alatanta di Goodison Park.

Pasukan Ronald Koeman itu tertinggal 0-1 dari Lyon melalui eksekusi penalti  Nabil Fekir menyusul pelanggaran Mason Holgate kepada Marcal saat laga baru berumur enam menit.

Everton sempat menyamakan kedudukan dari sundulan bek Ashley Williams seusai memaksimalkan umpan tendangan bebas Gylfi Sigurdsson pada menit 69.

Lyon memastikan kemenangan 2-1 saat umpan pendek Cornet dari sayap kanan disepak menggunakan tumit oleh Bertrand Traore setelah melewati kawalan dua bek Everton pada menit 75. Skor tersebut bertahan hingga laga usai, demikian UEFA.

Susunan pemain:

Everton (4-3-3):
Pickford; Holgate, Keane, Williams, Martina; Morgan Schneiderlin, Tom Davies, Klaassen; Vlasic, Calvert-Lewin; Mirallas.
Cadangan: Stekelenburg, Baines, Gueye, Sigurdsson, Besic, Sandro Ramirez, Ademola

Lyon (4-2-3-1): Lopes; Tete, Marcelo, Diakhaby, Marcal; Tousart, Houssem Aouar; Traore, Fekir, Memphis Depay; Maolida.
Cadangan: Gorgelin, Yanga-Mbiwa, Rafael, Ferri, Tanguy, Owusu, Gnaly

Pewarta: Alviansyah P
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2017