Bandung (Antara News) -- Belum adanya kata sepakat dari parpol pengusung  Ridwan Kamil dalam Pilgub Jabar 2018 terkait cawagub, calon gubernur Jawa Barat ini akan berdialog dengan para tokoh Jabar.  Termasuk meminta para tokoh tersebut untuk berdialog langsung dengan para cawagub yang diajukan oleh parpol pengusung.

"Dialog akan dilakukan dalam waktu dekat ini. Ada dua hal kenapa dialog dengan para tokoh harus dilakukan," ujar Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil di Bandung, Sabtu (9/12).

Kang Emil menjelaskan, kedua hal itu adalah, pertama, menjalankan sebuah tradisi yang sedang dibangun, dimana  seorang anak yang sedang dihadapkan pada sebuah pilihan, dia bertanya sama orang tuanya. Ini angle budaya, bahwa di tatar Sunda, seorang anak harus bertanya kepada mereka- mereka yang dituakan. 

"Kedua, pendapat atau opini para tokoh tersebut tentu dapat memperkuat saya ketika saya harus mengambil keputusan terkait cawagub," kata Kang Emil. 

Kang Emil menambahkan, agar para tokoh ini memiliki kemampuan pendapat yang maksimal maka mereka harus berdialog juga dengan para cawagub. Hasil dialog akan menghasilkan opini atau pendapat yang akan memperkaya dirinya dalam memutuskan cawagub. 

"Dialog ini merupakan salah satu opsi supaya membuat partai pengusung bisa  nyaman dengan azas kesetaraan ini," ujarnya. 

Suami Atalia Ridwan Kamil ini juga menegaskan,  bahwa proses bertanya kepada para tokoh itu bukan konvensi seperti yang ramai diberitakan media. 

“Ini cara bertanya saya kepada para tokoh agar saya mendapat gambaran yang utuh terkait calon-calon yang diajukan oleh parpol pengusung,” ujarnya. 

Menurut Emil, belum adanya kata sepakat diantara para pengusung, karena untuk menyatukan pendapat diantara parpol pengusung memang tidak mudah. "Keputusan ada di para ketua umum parpol pengusung, merekalah yang harus berinisiatif untuk musyawarah dan mufakat," ujar Kang Emil. 

Saat ini, kata Kang Emil, yang dilakukannya adalah terus membangun komunikasi dengan parpol pengusung, baik di tingkat DPP, maupun DPD dan DPW. "Insya Allah, minggu depan saya akan bersilahturahmi dengan teman-teman dari parpol pengusung ditingkat daerah dan wilayah. Kenapa saya belum melakukannya kemarin-kemarin, karena kesibukan saya sebagai walikota, " kata Kang Emil. 

Dia juga mengungkapkan, dirinya berencana akan mengumumkan bakal calon wakil gubernur  pendampingnya minggu depan  "Setelah dialog antara para tokoh dengan cawagub  beres, hasil rekomendasinya seperti apa,  barulah saya bisa umumkan calon pendamping saya," ujarnya. 

Seperti kita tahu, Ridwan Kamil disokong oleh empat parpol, yakni Nasdem 5 suara, PKB 7 suara, PPP 9 suara, dan Golkar 17 suara. Semua parpol tersebut masing-masing mengajukan cawagub. PKB mengajukan Syaiful Huda, Maman Imanulhaq, dan Cucun (Syamsul Rizal);PPP, Uu Ruzhanul Ulum dan Asep Maoshul;  Partai Golkar, Daniel Muttaqien; dan Nasdem mengajukan Saan Mustafa.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2017