Bekasi (ANTARA News) - Komplotan perampok berkendaraan Kijang, Kamis sekitar pukul 15.47 WIB, menggasak kotak berisi uang milik Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di KM 57, ruas Tol Karawang, Jawa Barat (Jabar) dan menculik seorang karyawan SPBU tersebut. Petugas Sentra komunikasi (senkom) Jasa Marga, Bekasi, Asworo Pudiwodjati, saat ditemui di ruang kerjanya mengatakan, diduga perampok berjumlah lebih dari tiga orang. Informasi yang ia peroleh dari petugas Satpam SPBU tersebut menyebutkan bahwa kejadian itu berawal dari kedatangan mobil kijang Silver bernomor polisi B 86---GX ditumpangi lebih dari tiga orang di SPBU tersebut. Beberapa saat kemudian, salah seorang dari pelaku menggasak kotak berisi uang hasil penjualan BBM tetapi jumlahnya belum diketahui karena belum dihitung oleh petugas SPBU. Tidak hanya itu, perampok juga menyeret dan mengancam seorang karyawan bernama Sutisna, memerintahkan korban masuk mobil pelaku yang kemudian tancap gas ke arah Cikampek. "Saya belum tahu berapa jumlah uang hasil penjualan BBM di SPBU yang dirampok itu, karena belum sempat dihitung, bahkan seorang karyawan diculik perampok dan dibawa kabur ke arah Cikampek," ujar Asworo. Kasus perampokan disertai aksi penculikan itu kini ditangani Polres Karawang, Jabar, kata Asworo.(*)

Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007