Jakarta (ANTARA News) - Kepala di atas air, Wikie si ikan paus pembunuh menatap pawangnya di depannya di kolamnya, dia mendengarkan sesuatu dari pawangnya, lalu tiba-tiba ngomong keras-keras, "Hello."

Ucapan itu tiruan yang sempurna, namun yang mengejutkan diucapkan fasih sehingga dimengerti dengan jelas oleh manusia.

Ini adalah bukti ilmiah pertama dari bagaimana paus menirukan bahasa manusia, termasuk saat dia mengucapkan kata "Amy", yang adalah nama si pawang.

Ikan paus itu juga bisa mengucapkan "Bye-Bye" dan "One-Two-Three" atau "satu, dua, tiga".

"Kami memang tak mengharapkan tiruan sempurna seperti burung beo," kata peneliti Jose Abramson dari Universitas Complutense, Madrid, mengenai penelitian yang sudah dipublikasikan dalam jurnal Royal Society B.

Saat mengucapkan enam kata atau kalimat berbeda, Wikie berusaha menirukannya dengan sempurna, walau anatomi vokal ikan paus sama sekali berbeda dengan anatomi vokal manusia.

Sulit untuk menyembunyikan kegembiraan kepada Wikie untuk pertama kali mengucapkan kata dalam bahasa manusia, kata Abramson kepada AFP.

"Saat kami mengajari kata 'hello' dan dia menyuarakannya, tanggapan emosional muncul dari para pawang. Bagi kami (para peneliti) sangat sulit untuk tidak mengucapkan apa-apa," tutup Abramson.

Baca juga: Satwa langka beruang madu lahirkan anak di Bandung


Pewarta: -
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018