Moskow (ANTARA News) - Kesebelasan Denmark memastikan lolos ke babak 16 besar setelah menahan imbang Prancis 0-0 dalam pertandingan pamungkas Grup C Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa malam.

Denmark akhirnya menjadi tim kedua dari Grup C yang melenggang ke babak selanjutnya untuk menyusul Prancis yang sudah lolos lebih dahulu. Prancis mengumpulkan 7 poin, sedangkan Tim Dinamit memiliki 5 poin.

Adapun Australia, yang sebelum pertandingan masih berpeluang lolos, justru bertekuk lutut dari Peru dengan skor 2-0 berkat gol Andre Carrillo dan Jose Paolo Guerrero.

Baca juga: Prancis-Denmark lolos ke 16 besar dengan hasil imbang

Baca juga: Hasil dan klasemen akhir Grup C, Prancis pertama Denmark kedua


Baca juga: Akhir pahit bagi Van Marwijk setelah Australia tersisih

Berikut rangakaian foto pertandingan Denmark vs Prancis:
Para pemain tim nasional Prancis (ki-ka dari belakang) Steven N'Zonzi, Lucas Hernandez, Raphael Varane, Olivier Giroud, Presnel Kimpembe, Steve Mandanda, Antoine Griezmann, Djibril Sidibe, Ousmane Dembele, Thomas Lemar dan N'Golo Kante berfoto jelang laga pamungkas penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 melawan Denmark di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa (26/6/2018). (AFP/Franck FIFE)
 
Para pemain tim nasional Denmark (ki-ka dari belakang) Kasper Schmeichel, Andreas Cornelius, Henrik Dalsgaard, Mathias Jorgensen, Andreas Christensen, Simon Kjaer, Jens Stryger Larsen, Martin Braithwaite, Pione Sisto, Christian Eriksen dan Thomas Delaney berfoto jelang laga pamungkas penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 melawan Prancis di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa (26/6/2018). (AFP/Juan Mabromata)
 
Penyerang tim nasional Prancis Antoine Griezmann (kiri) berjibaku memperebutkan bola dengan penggawa Denmark Mathias Jorgensen dalam laga pamungkas penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa (26/6/2018). (REUTERS/Axel Schmidt)
 
Penjaga gawang tim nasional Denmark, Kasper Schmeichel, beraksi menyelamatkan gawangnya dari bola tendangan penyerang Prancis Olivier Giroud dalam laga pamungkas penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa (26/6/2018). (REUTERS/AXEL SCHMIDT)
 
Bek tim nasional Prancis Lucas Hernandez (kiri) berjibaku dengan gelandang Denmark Christian Eriksen (kanan) saat penjaga gawang Prancis Steve Mandanda berusaha menyelamatkan bola dalam laga pamungkas penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa (26/6/2018). (AFP/Franck FIFE)
 
Bek tim nasional Prancis Raphae Varane (tengah) berusaha melompat menyundul bola dalam laga pamungkas penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 melawan Denmark di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa (26/6/2018). (AFP/Yuri CORTEZ)
 
Penjaga gawang tim nasional Denmark Kasper Schmeichel berusaha melakukan penyelamatan dalam laga pamungkas penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 melawan Prancis di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Selasa (26/6/2018). (AFP/Mladen ANTONOV)

 

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2018