Sana`a (ANTARA News) - Berdasarkan atas hisab ilmu falak, 13 September 2007 merupakan awal Ramadan di dunia Arab, kata pakar ilmu falak Arab, Abdul Hamid Al-Naemi. Ketua Perhimpunan Pakar Ilmu Falak Arab (APAA) itu, seperti dikutip kantor berita Yordania (PETRA), Rabu menjelaskan bahwa sebagian besar negara di dunia memulai bulan puasa pada 13 September. Namun, ia tidak menafikan kemungkinan sejumlah negara memulai puasa sehari sebelum atau sesudah tanggal 13 September, sesuai dengan hasil penglihatan atas bulan sabit (ru`yah) atau letak garis lintang dan garis bentang setiap negara. Dengan demikian, tambah Al-Naemi, awal Idul Fitri 1428 H adalah tanggal 12 Oktober 2007, yang bertepatan dengan hari Jumat, sedangkan waktu wukuf di Arafah pada hari Rabu, 19 Desember 2007. Hampir setiap tahun, awal bulan puasa di seluruh dunia Islam tidak seragam, termasuk di negara berdekatan antara satu dengan yang lain, karena perbedaan hasil "ru`yah". (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007