Kita prediksi di angka Rp9 miliar dari transaksi tahun ini
Jakarta (ANTARA News) - PT Kereta Api Indonesia mengincar pendapatan Rp9 miliar dari program penjualan tiket murah di KAI Online Travel Fair.

"Kita prediksi di angka Rp9 miliar dari transaksi tahun ini," kata Wakil Direktur Pemasaran dan Penjualan Transportasi Penumpang KAI Mukti Jauhari dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu.

Dia mengaku meski kontribusi dari penjualan tiket di program tersebut tidak banyak, pihaknya ingin memberikan apresiasi kepada pengguna jasa serta mengikuti perkembangan zaman.

"Sangat kecil, karena memang yang kita jual itu 'low price', paling cuma nol koma sekian persen," katanya.

Setidaknya, lanjut dia, penumpang bisa mendapatkan potongan harga minimal 20 persen dari pembelian secara daring itu.

Dalam kesempatan sama, Vice President Passenger Marketing KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji menargetkan tiket yang terjual setidaknya 70 persen dari total penjualan yaitu sebanyak 173.655 tiket.

"Kita masih sama dengan KAI access, empat tiket satu transaksi. Flash back tahun lalu, yang terjual di data kami sekitar 70 persen. Itu cukup luar biasa menurut kami," katanya.

Setiap harinya, dia menyebutkan, akan ada 2.400 tiket promo dan ada 67 kereta api dari berbagai rute. "Jelas murah-murah. Ini semua kereta komersial kita, dari berbagai destinasi. Ada 67 KA komersial kami dari berbagai relasi, ini cukup memberikan opsi-opsi. Semua kita capture favorit penumpang kita, yang memang diminta ada tarif promonya, kita siapkan," katanya.

Dia menambahkan pemesanan tiket promo untuk keberangkatan 13 Oktober 2018 hingga 15 Januari 2018 dan tiket promo tidak bisa dibatalkan atau dijadwalkan ulang.

Dalam KAI online travel fair perdana ini, sebanyak 173.655 tiket KA komersial jarak jauh dan menengah kelas ekonomi, bisnis dan eksekutif untuk keberangkatan 13 Oktober-15 Januari 2019 dapat dibeli mulai RP50.000 untuk tiket KA kelas ekonomi, Rp60.000 untuk KA kelas bisnis dan Rp100.000 untuk KA kelas eksekutif yang digelar selama lima hari dari 13-17 Oktober 2018 melalui aplikasi KAI Access dan situs kai.id.

Baca juga: Lewat daring, PT KAI jual 173.655 tiket murah
 

Pewarta: Juwita Trisna Rahayu
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2018