Milan (ANTARA News) - Sundulan bola menit terakhir dari Giorgio Chiellini memberi kemenangan Juventus 3-2 di Cagliari dalam pertandingan Serie AS, Minggu waktu setempat. Pemain Juve Jonathan Zebina dan pemain Cagliari Cristiano Del Grosso diusir keluar lapangan karena saling bersitegang ketika tim tuan rumah mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti kedua sebelum pemain belakang Chiellini menanduk bola hasil tendangan bebas Mauro Camoranesi. Sementara itu pemain tengah Italia Alberto Aquilani, pemain sayap asal Perancis Ludovic Giuly dan striker Francesco Totti masing-masing mencetak gol saat AS Roma menang 3-0 atas Siena dan Napoli menang besar 5-0 di Udinese. Juve gagal menghasilkan gol pada babak pertama di Cagliari, namun pada babak kedua bermain tajam dan menghasilkan gol pertama melalui David Trezeguet pada menit ke-54. Cagliari menyamakan kedudukan melalui Pasqueale Foggia melalui tendangan penalti pada menit ke-56. Namun Juve kembali unggul melalui gol yang dicipta Alessandro Del Piero pada menit ke-76. Cagliari kembali menyamakan kedudukan melalui hadiah tendangan penalti pada menit ke-81 yang dilakukan Pasgueale Foggia. Pada menit terakhir dari pertandingan Juve memastikan kemenangannya melalui gol sundulan kepala dari Chiellini. Sementara itu juara Inter Milan mengalahkan Empoli 2-0 dalam pertandingan tandang pada Sabtu, berkat dua gol yang dibuat Zlatan Ibrahimovic. Pada pertandingan Senin, Lazio akan bertandang ke Sampdoria dan AC Milan menjamu Fiorentina. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007