Jakarta (ANTARA News) - Sebanyak 60 personel Satgas Sumber Daya Air (SDA) dikerahkan untuk mengatasi genangan air di Jl Boulevard Raya, Jl Pegangsaan Dua dan Jl Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Sebagian drainase di tiga jalan itu terganggu pembangunan proyek infrastruktur. Hasilnya saluran air tidak berfungsi maksimal," ujar Kepala Satuan Pelaksana (Satpel) SDA Kecamatan Kelapa Gading Rukmana, Jumat.

Rukmana mengatakan bahwa hujan deras yang turun sejak semalam hingga pagi ini memicu genangan di tiga ruas jalan tersebut.

Genangan di tiga ruas jalan tersebut memiliki ketinggian berkisar 10-20 sentimeter pada titik terdalam.

Selain mengerahkan petugas, penanganan juga dibantu dua unit pompa alkon.

"Penanganan yang kita lakukan pembersihan tali-tali air dan memompa genangan ke saluran air yang ada," tambahnya.

Dijelaskan Rukmana, kerusakan saluran di Jl Pegangsaan Dua dan Jl Boulevard Barat dipicu masih adanya pengerjaan proyek jalan tol layang Pulogebang-Sunter.

Sedangkan saluran di Jl Boulevard Raya tengah dilakukan perbaikan setelah pengerjaan proyek LRT.

Baca juga: Jakarta Utara pastikan genangan air Kelapa Gading teratasi
Baca juga: Hujan lebat akibatkan genangan di Jakarta

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019