Jakarta (ANTARA News) - Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) Muladi mengatakan, sebaiknya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono maju kembali dalam bursa pencalonan presiden 2009. "Menurut saya, Pak Yudhoyono harus maju lagi. Ini tantangan. Saya tidak memihak siapa-siapa. Tetapi Pak Yudhoyono harus maju lagi," ujar Muladi usai menghadiri peringatan ulang tahun ke-61 TNI di Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta, Jumat. Muladi menilai, maraknya pencalonan presiden dalam Pemilu 2009 saat ini merupakan cerminan dari krisis etika dan ideologi dalam kehidupan politik nasional. "Sangat tidak etis, orang masih dua tahun menjabat sudah dikatakan tinggal enam bulan lagi berkuasa," ujarnya. Saat ini, tokoh yang sudah menyatakan pencalonan dirinya adalah Megawati Soekarnoputri dan Sutiyoso. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum pasti akan maju kembali dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2009. Jika dalam perhitungannya pencalonan itu membawa kebaikan untuk rakyat, bangsa, dan negara, Yudhoyono baru akan maju berkompetisi dalam Pemilu 2009. "Saya akan kalkulasikan. Kalau saya pikir baik untuk bangsa, negara, dan rakyat, Insya Allah saya akan maju. Namun, kalau justru menurut perhitungan saya tidak baik, saya tidak akan maju. Saya sampaikan ini secara jelas dan Allah SWT mendengarkan pernyataan saya pada malam hari ini," ujar Yudhoyono dalam keterangan pers di Istana Negara usai acara buka puasa bersama dengan sekitar 600 pejabat dan undangan lain di Istana Negara, Jakarta, Kamis.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007