Paris (ANTARA News) - Saham-saham Bursa Prancis berakhir hampir tak berubah pada perdagangan Kamis (21/2), dengan indeks acuan CAC-40 di Paris naik tipis 0,16 poin atau 0,00 persen, menjadi 5.196,11 poin.

Sebanyak 23 saham dari 40 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks CAC-40 berhasil membukukan kenaikan harga.

Perusahaan telekomunikasi internasional Bouygues meraih keuntungan paling besar (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau blue chips, dengan harga sahamnya melompat 3,68 persen.

Diikuti oleh saham kelompok perusahaan pengolahan air dan limbah Prancis Veolia Environment yang menguat 1,44 persen, dan Pernod Ricard, sebuah perusahaan Prancis yang memproduksi dan menjual anggur serta minuman beralkohol, naik 1,29 persen.

Sementara itu, perusahaan minyak dan gas Technipfmc menderita kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya jatuh 6,89 persen.

Disusul oleh saham grup hotel Prancis Accor yang kehilangan 3,74 persen, dan BNP Paribas, raksasa perbankan Prancis turun 2,36 persen.

Baca juga: Bursa Spanyol menguat, Indeks IBEX 35 ditutup naik 10,10 poin

Baca juga: Bursa Inggris melemah, Indeks FTSE 100 ditutup turun 61,23 poin

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019