Jakarta (ANTARA) - Sejumlah kegiatan digelar di Jakarta, Senin, di antaranya, konser Khruangbin, festival kuliner, dan pekan Francophonie. 

Selengkapnya:

1. Pembukaan Pekan Francophonie 2019
Pembukaan pekan Francophonie 2019 yang berlangsung di IFI Jakarta pukul 18.30 WIB. Acara ini juga menampilkan penyanyi asal Swiss, Marc Aynom.

2. Kampung Kouliner
Festival kuliner ini berlangsung di Lippo Mall Kemang mulai 13 Maret hingga 14 April 2019. Acara tersebut menawarkan berbagai kuliner nusantara.

3. Konser Khruangbin
Kelompok musik yang sedang menjadi perbincangan tahun ini akan tampil di Empirica, SCBD.

4. Pameran Everything in Between
Pameran yang menampilkan perjalanan bersepeda dari Belanda hingga Indonesia oleh Diego Yanuar dan Marlies Fennema ini berupa foto hingga peralatan yang digunakan selama perjalanan. Pameran ini berlangsung mulai 12-24 Maret di Kopi Kalyan Barito.
 

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019