Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan ritel PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) menyatakan, perolehan laba bersihnya pada kuartal ketiga yang berakhir 30 September 2007 meningkat 12,5 persen dari tahun sebelumnya dan naik 17 persen dari kuartal kedua. Laporan keuangan kuartalan perseroan yang dipublikasikan di Jakarta, Kamis, memperlihatkan bahwa pertumbuhan laba bersih tersebut didukung oleh penjualan bersihnya periode tersebut yang menguat. Penjualan bersih perseroan pada kuartal ketiga meningkat 21,5 persen secara tahun-ke-tahun menjadi Rp2,65 triliun. Penjualan bersih pada kuartal ketiga ini juga meningkat 24 persen dari kuartal sebelumnya. Sementara itu, laba usaha perseroan naik 13,6 persen dari setahun lalu menjadi Rp95 miliar, namun turun tipis dibandingkan dengan kuartal kedua sebesar Rp97 miliar. Untuk sembilan bulan pertama tahun ini, laba usaha perseroan meningkat 19 persen tahun-ke-tahun menjadi Rp233 miliar. Sementara laba bersihnya naik 13 persen menjadi Rp91 miliar, didukung oleh penjualan bersihnya yang mencapai Rp6,8 triliun meningkat 20,3 persen dari tahun sebelumnya. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007