Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden M Jusuf Kalla menyentil Komite Bangkit Indonesia (KBI) dengan mengatakan justru para anggota KBI yang tidak berhasil karena termasuk dalam pemerintahan sebelumnya. "Itu artinya termasuk kepemimpinan yang dulu, ketika Pak Rizal Ramli (Menko Perekonomian) termasuk yang ikut (dalam pemerintahan)," kata Wapres M Jusuf Kalla menanggapi kritikan KIB seusai di Jakarta, Jumat. Sebelumnya KBI mengkritik pemerintah bahwa tidak ada kemajuan berarti selama ini. KBI yang berisi beberapa orang mantan pejabat era sebelumnya mengatakan selama hampir 40 tahun pemerintah dinilai telah gagal. Menurut Wapres, dalam konteks selama 40 tahun maka semua pemerintahan termasuk di dalamnya adalah pemerintahan era sebelumnya. "Kalau saya kan masih menjabat dan ada kemungkinan untuk berhasil," katanya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007