Jakarta (ANTARA News) - Lembaga pemeringkat internasional, Fitch Ratings, menaikkan peringkat jangka panjang nasional PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menjadi "AAA (idn)" dari "AA+ (idn)". Kenaikan peringkat tersebut mencerminkan posisi keuangan bank yang sehat, profitabilitas yang kuat, kualitas aset di atas rata-rata dan statusnya sebagai bank pembiayaan mikro terkemuka di Indonesia, kata Fitch dalam sebuah pernyataannya, Rabu. Lembaga pemeringkat itu mengatakan ukuran BRI --yang menguasai 10 persen aset perbankan nasional-- dan 56,9 persen sahamnya dimiliki pemerintah mengindikasikan dukungan besar terhadap pembiayaan yang diperlukan dan juga pertimbangan untuk menaikkan peringkatnya. Fitch juga menegaskan peringkat jangka panjang mata uang asing (IDR/Issuer Default Rating) pada "BB-" dengan prospek positif, peringkat jangka pendek mata uang asing IDR pada "B" dan peringkat lainnya pada bank. Fitch juga mengatakan berkeyakinan bahwa eksposure bank terhadap surat berharga (commercial papers/CP) dalam denominasi dolar AS melalui agennya di New York "tidak cukup material" untuk suatu risiko yang signifikan. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007