Solo (ANTARA News) - Sejumlah pengunjung yang datang di Dalem Kalitan Solo banyak yang menanyakan tentang kesehatan mantan Presiden RI Soeharto. Salah seorang pengunjung yang mengaku masih kerabat mantan Presiden RI Soeharto, Marsudi (65), asal Prenggan, Sidokarto, Godean Yogyakarta, di Dalem Kalitan Solo, Sabtu, mengaku, berkunjung ke Dalem Kalitan untuk mengetahui perkembangan kesehatan Pak Harto. "Saya sangat prihatin terhadap kesehatan Pak Harto. Saya selalu berdoa untuk Pak Harto," kata Marsudi yang mengaku kerabat dari Probosutejo itu. Marsudi juga menceritakan, pada zaman pemerintahan Soeharto selama 32 tahun di negara ini terasa aman dan itu banyak dirasakan oleh masyarakat. "Pak Harto itu orangnya pintar menyusun strategi sehingga keamanan selalu kondusif, " kata Marsudi yang mengaku pensiunan sipil Angkatan Udara (AU) di Adisumarmo Solo ini. Pengunjung lainnya, Supangat (72), warga Perum Permai Gang 10/10 Kudus, menjelaskan, dirinya sekeluarga berkunjung ke Solo dalam rangka liburan dan dirinya masuk ke Dalem Kalitan, untuk melihat kondisi rumah milik keluarga Almarhum Ibu Tien Soeharto. Selain itu, pihaknya juga ingin tahu kabar dari Dalem Kalitan tentang perkembangan kesehatan mantan Presiden RI yang katanya hingga saat ini masih kritis. "Saya pada tahun 1950 masih di sekolah guru (SG) B di Solo, sering bermain di Dalem Kalitan ini sehingga saya menyempatkan untuk masuk ke Dalem Kalitan," katanya. Menurut dia, Soeharto itu banyak disukai masyarakat, karena selama kepemimpinannya selama 32 tahun bangsa Indonesia mengalami kemajuan cukup berarti. Zaman kepemimpinan Soeharto, kata dia, karena dia (Soeharto) dari militer, lebih tegas sehingga kondisi pemerintahan saat itu lebih berwibawa. Sementara itu, kondisi di Dalem Kalitan Solo hingga pukul 16.30 Wib, masih dipenuhi masyarakat umum, kalangan wartawan, dan aparat keamanan setempat, sedangkan kerabat dari keluarga Cendana belum ada yang kelihatan di rumah tersebut. (*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008