Makassar (ANTARA News) - Konser tiga diva Indonesia yakni Krisdayanti, Ruth Sahanaya dan Titi DJ, menargetkan 6.269 penonton yang akan memadati Celebes Convention Center (CCC), Makassar pada Sabtu (12/4). "Kami optimis target ini akan tercapai bahkan melebihinya namun terpaksa kami batasi jumlah penonton nanti demi kenyamanan dan keamanan konser tersebut," jelas Iwan Perwira, Chief Executive Officer 3 Diva di Makassar, Rabu. Untuk mendukung show 3 Diva tersebut, disiapkan sound system berkekuatan 80 ribu Watt, lighting 300 ribu watt serta panggung yang menelan dana sekitar Rp250 juta yang dirancang sedemikian rupa sehingga tampak spektakuler dan memukau. Mengenai total penonton tersebut, ia merinci untuk kelas festival sekitar 3.800 - 4.000 penonton, sofa kapasitasnya 80 orang, VIP 1.250 orang dan Tribun 1.139 orang. Untuk penonton VIP harga tiketnya Rp400 ribu per orang dan akan memperoleh CD 3 Diva, snack dan soft drink, kelas festival dengan harga Rp150 ribu dan tribun dengan harga Rp125 ribu masing-masing akan mendapatkan CD 3 Diva dan soft drink. Konser 3 Diva itu, lanjut Iwan, event organizer 2S entertainment ini, jauh-jauh hari pihaknya sudah mematangkan konsepnya agar bisa lebih baik dari pergelaran yang pernah diusungnya dengan menampilkan duo Maia di Makassar bulan lalu. "Selain mematangkan `rundown` acaranya, dari sisi produksi kami juga melakukan berbagai persiapan termasuk menggandeng Pon Novia Satria dari 52 menjadi koordinator produksi serta Event Organizer Dimenasi dan Event Organizer Macsindo," katanya sembari menyebutkan bahwa pihaknya juga menyertakan Panji Laksamana dan Jimmy Pandie yang merupakan tim produksi dari Jakarta. Mengenai penjualan tiket konser 3 Diva itu, ia mengatakan, akan dimulai hari ini namun belum ditentukan berapa banyak outlet yang akan dibuka untuk melayani penggemar 3 Diva. Sementara untuk pengamanan, pihaknya meminta bantuan Polsek Makassar Barat untuk menurunkan 50-60 personilnya ditambah pengamanan dari polisi militer sekitar 25 orang. Khusus pengamanan tiga artis senior itu, empat `bodyguard` yang selama ini mendampingi 3 Diva juga turut hadir di Makassar.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008