Bandung (ANTARA News) - Berdasarkan hasil rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat, Minggu, pukul 20.54, perolehan suara yang tertinggi diperoleh pasangan Achmad Heryawan - Dede Yusuf (Hade) sebanyak 140.435 suara (39,21 persen). Sedangkan pasangan Agum Gumelar- Nu`man Abdul Hakim (Aman) mendapatkan 112.033 suara atau 31,28 persen dan Danny Setiawan - Iwan Sulandjana (Da`i) meraih 105.735 suara dengan prosentasi sebesar 29,52 persen. Jumlah suara yang sudah terekap di KPU adalah sebanyak 358.203 suara yang berasal dari 12 kabupaten/kota di Jawa Barat. Kota dan kabupaten tersebut adalah Kabupaten Bogor, Cianjur, Tasikmalaya, Ciamis, Sukabumi, Bandung, Garut, Purwakarta, Kota Tasikmalaya, Kota Bandung, Kota Cimahi dan Kota Banjar. Ketua KPU Provinsi Jabar, Setia Permana mengatakan penghitungan ini direkapitulasi dari hasil penghitungan suara di PPK atau kecamatan. "Hasil yang didapat ini masih bersifat sementara karena masih dalam penghitungan di PPK karena nanti-pun akan ada penghitungan suara di kabupaten kota," ujarnya. Setia mengatakan pengumuman penghitungan resmi baru akan diumumkan 22 atau 23 April mendatang sehingga hasil ini belum dapat memuaskan masyarakat. Ketika ditanyakan tidak jauh bedanya prosentase dengan hasil survei quick count lembaga survei, Setia menegaskan hasil penghitungan suara KPU tidak akan terpengaruh oleh hasil tersebut. "Quick count ini hanyalah sebagai pemuas kebutuhan masyarakat yang ingin mengetahui hasil penghitungan," ujarnya. Tetapi ia mengingatkan menurut undang-undang yang akan menjadi acuan rekapitulasi adalah hasil yang akan dikeluarkan KPU lewat rapat pleno.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008