ANTARA - Terbatasnya stok minyak goreng di tingkat distributor akibat kurangnya pasokan, mulai menyebabkan terjadinya kelangkaan di pasaran Kalimantan Selatan, Namun kelangkaan tersebut tidak menyebabkan terjadinya kenaikan harga, Di sela pemantauan ketersediaan minyak goreng, Kepala Dinas Perdagangan Kalsel, Birhasani menyampaikan pihaknya segera berkomunikasi dengan Kementerian Perdagangan untuk mempertemukan pengusaha CPO dengan produsen minyak goreng dan pengemasan minyak goreng, untuk mengantisipasi kelangkaan tersebut. (Latif Thohir/Agha Yuninda Maulana/Gracia Simanjuntak)