Rio De Janeiro, (ANTARA News)  - Tim Chile berhasil melibas juara dunia 2010 Spanyol dengan skor 2-0 dan Belanda mengalahkan Australia 3-2 pada pertandingan Grup B Piala Dunia,  Kamis dini hari WIB.

Kini Belanda dan Chili menduduki urutan pertama dan kedua klasemen sementara Grup B dengan nilai sama yakni 6 dari dua kemenangan, namun Belanda unggul selisih gol. Sementara Spanyol dan Australia belum memperoleh nilai sama sekali.

Hasil ini membuat membuat Chile dan Belanda lolos ke babak berikut, babak knock out. Sementara Spanyol dan Australia harus angkat koper lebih cepat dari Brasil untuk pulang kampung.

Seluruh tim telah memainkan dua pertandingan dari tiga laga yang harus dilakoni.

Pada pertandingan berikutnya, 23 Juni pukul 23.00 WIB, Australia akan melawan  Spanyol dan
Belanda menghadapi Chile. Hasil pertandingan ini hanya akan menentukan siapa yang akan menjadi juara grup dan siapa yang akan menjadi juru kunci.

Hasil pertandingan Grup B Piala Dunia

19 Juni (Kamis dinihari WIB):
Spanyol 0 - Chile 2
Australia 2 - Belanda 3

13 Juni
Spanyol 1 - Belanda 5
Chile 3 - Australia 1


Jadwal pertandingan:

23 Juni
Australia vs Spanyol (23.00 WIB)
Belanda vs Chile (23.00 WIB).


Klasemen Sementara Grup B


TimMnMSKGMGKN
2200836
2200516
2002360
2002170


Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2014