Palembang (ANTARA News) - Tim tuan rumah Sriwijaya FC ditahan imbang Semen Padang FC pada pertandingan QNB League di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Selasa sore.

Sejak kickoff dimulai, Sriwijaya FC langsung mengambil inisiatif untuk menyerang terlebih dahulu ke jantung pertahanan lawan.

Kendati demikian, "Laskar Wong Kito" julukan Sriwijaya FC, masih kesulitan untuk mencetak gol karena hanya bertumpu pada striker tunggal asal Kroasia Goran Ljubojevic.

Sebaliknya, tim tamu menyuguhkan permainan kolektif dan efektif sehingga berhasil mencetak gol lebih dahulu pada menit 19 melalui M Nur Iskandar.

Pemain andalan Kabau Sirah ini bergerak leluasa melepaskan tembakan setelah melewati pengawalan ketat pemain belakang. Bola pun meluncur deras merobek jala Sriwijaya FC yang dijaga Dian Agus Prasetyo. Skor 1-0 untuk Semen Padang FC.

Tak mau dipermalukan dihadapan publik sendiri, tim tuan rumah melancarkan serangan bergelombang ke jantung pertahanan lawan sehingga tercipta beberapa peluang.

Peluang terbaik Sriwijaya FC diciptakan Goran Ljubojevic pada menit 27, namun tendangan keras mantan pemain Liga Singapura ini masih bisa ditepis penjaga gawang Jandia Eka Putra.

Gol penyeimbang 1-1 akhirnya tercipta melalui skema servis bola mati yang lepaskan Raphael Maitimo pada menit 36. Dengan tenang pemain keturunan Belanda itu mengeksekusi bola sehingga tidak terjangkau Jandia Eka Putra.

Skor imbang ini ternyata tidak bertahan lama. Menjelang turun minum, Semen Padang kembali memimpin melalui gol Hendra Adi Bayau yang memanfaatkan kemelut di depan mulut gawang Sriwijaya FC, sehingga mengubah skor menjadi 2-1 bagi Semen Padang.

Memasuki babak kedua, kedua tim menaikkan tempo permainan. Sriwijaya FC mendapatkan peluang emas dari sepak Ferdinand Sinaga namun bola masih bergulir tipis dari mistar gawang.

Demikian pula sundulan Goran Ljubojevic yang arahnya masih terbaca penjaga gawang Semen Padang.

Sementara, tim tamu yang unggul gol berupaya mengimbangi gempuran tuan rumah dengan tidak mengendurkan serangan.

Silih berganti menyerang, akhirnya Sriwijaya mendapatkan hadiah penalti setelah wasit menilai pemain Semen Padang menjegal keras pemain tuan rumah di kotak terlarang.

Namun kesempatan emas ini terbuang percuma setelah sang eksekutor Raphael Maitimo gagal menyarangkan bola ke gawang setelah tertepis penjaga gawang. Skor pun tetap bertahan 2-1 untuk Semen Padang.

Sriwijaya FC akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-76, setelah Ferdinand mampu memanfaatkan bola muntah hasil sepakan Patrich Wanggai. Skor pun berubah 2-2 bagi kedua tim.

Meski di pengujung babak kedua tim silih berganti menyerang tapi hasil ini bertahan hingga akhir pertandingan.

Susunan pemain:

Sriwijaya FC: Penjaga gawang: Dian Agus, Pemain Belakang: A. Maiga, Fatur Rahman, Wildansyah, Fachruddin, pemain tengah: Asri Akbar, Morimakan Koita, Raphael Maitimo, Titus Bonai, pemain depan: Goran Ljubojevic, Ferdinand Sinaga. Pelatih: Benny Dollo.

Semen Padang: Penjaga gawang: Jandia Eka Putra, pemain belakang: Hengki Ardiles, Goran Ganchev, Saepulloh Maulana, Ricky Ohorella, pemain tengah: Eka Ramdani, Yu Hyun Koo, Hendra Bayauw, Irsyad Maulana, pemain depan: Nur Iskandar, Airlangga Sucipto. Pelatih: Nil Maizar.

Pewarta: Dolly Rosana
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015