Wina (ANTARA News) - Pelatih tim Spanyol Luis Aragones mengatakan, kemenangan 1-0 atas Jerman Senin dinihari di final Euro 2008 merupakan awal kebangkitan para pemain muda berbakat Spanyol sehingga ia yakin tim itu akan dapat memenangi turnamen Piala Dunia. Aragones, berbicara setelah mengikuti pertandingan terakhirnya bersama tim itu mengatakan dalam temu pers, "Banyak orang yang melihat bahwa Spanyol merupakan model bagaimana seharusnya bermain sepak bola." "Saya selalu berpikir bila saya mampu menangani tim ini dengan baik maka mereka akan menjadi juara, karena begitu banyak pemain berbakat dan bermutu dalam tim itu," katanya. "Saya kira tim ini akan dapat meneruskan kiprahnya yang sekarang dan akan menimba berbagai gelar juara," katanya. "Kami memiliki banyak pemain dan di antaranya merupakan pemain terbaik dan menjadi pemain tingkat dunia. Mereka sudah matang dan kami membentuk tim yang dapat memenangi kejuaraan Eropa dan sanggup memenangi Piala Dunia," katanya. Aragones, yang akan berusia 70 tahun pada Juli mendatang dan merupakan pelatih tertua di Euro 2008, menyatakan ia akan mundur setelah usai turnamen itu. Ia disebut-sebut akan menjadi pelatih klub Fenerbahce di Turki dan akan menangani klub itu selama dua musim. Kemenangan Senin dinihari itu mengakhiri penantian panjang mereka selama 44 tahun untuk mendapatkan piala Eropa itu. Gelar yang diraih Spanyol dalam turnamen level senior terjadi di negara mereka sendiri ketika mengalahkan Uni Soviet 2-1 di final Kejuaraan Eropa di Bernabeu pada 1964. Mereka maju ke final Kejuaraan Eropa 20 tahun lalu tapi kalah melawan Prancis. "Saya masih ingat pertandingan 1964 karena saya merupakan bagian dari tim di babak penyisihan kendati saya tidak main, karena mereka ketika itu tidak menggunakan pemain cadangan. Saya merasakan hal itu seperti yang dirasakan pemain cadangan saat kami memenangi gelar pada hari ini," kata Aragones. "Kami bekerja dengan cara membuat setiap orang yang berada dalam tim merasa penting dan akhirnya kami sukses. Ini hari bahagia untuk Spanyol karena kami memenangi Euro dengan cara yang brilian. Sekarang dapat kami katakan bahwa kami akan mendapatkan gelar lainnya," kata pelatih itu. (*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008