Palu (ANTARA News) - Kaum ibu rumah tangga di Palu, Sulawesi Tengah, mewaspadai banyaknya peredaran susu dan produk turunannya asal China yang mengandung Melamine. Bahkan beberapa ibu rumah tangga mengaku tidak akan membeli susu hingga pemerintah menarik semua produk susu asal China. "Kalaupun terpaksa membeli susu, saya harus lebih teliti memilih, terutama menghindari merek-merek tertentu yang kemungkinan besar mengandung zat berbahaya," kata Ifat, ibu beranak satu di Palu, Kamis. Ibu berusia 28 tahun itu mengaku takut kalau anaknya menderita penyakit akibat mengkonsumsi susu yang mengandung Melamine tersebut. "Padahal, harga susu sudah mahal tapi justru tidak menyehatkan malah membuat bayi sakit," kata Ifat, yang mengaku selama ini anaknya masih sehat-sehat saja. Lain halnya, dengan Ny Suci (34) yang tinggal di Kelurahan Mamboro, Palu. Ibu beranak satu itu merasa bertambah takut ketika membeli susu, apalagi beberapa waktu lalu juga ditemukan susu formula yang mengandung bakteri yang berbahaya bagi bayi. Saat ini, katanya, anaknya hanya mengkonsumsi susu tertentu produk Indonesia. "Kalau membeli susu yang mereknya aneh-aneh, saya takut dengan keselamatan anak saya," katanya, seraya menuntut pemerintah setempat untuk segera menyita produk susu berbahaya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008