Jakarta (ANTARA) - Liam Gallagher mengungkapkan kemungkinan reuni grup band Oasis di perhelatan Glastonbury Festival 2021.

Dilansir NME, Sabtu, ikon musik asal Manchester itu terpecah pada 2009 akibat ketegangan yang terjadi antara Liam dan Noel Gallagher yang mencapai klimaksnya pada sebuah pertunjukan festival di Paris.

Liam yang baru saja menyelesaikan tur konser di Australia, ditanya mengenai reuni Oasis untuk peringatan 50 tahun Glastonbury Festival 2020 melalui akun Twitter pribadinya.

Namun kemudian Liam menjawab pertanyaan tersebut dengan santai. "Terlalu cepat,” jawab Liam.

Dia kemudian menambahkan, “Kawan kecil itu mengancam akan mengambil cuti setahun yang mana sangat saya rekomendasikan. Saya rasa dia akan menggelengkan kepalanya dan bingo, kita akan berada di tahun berikutnya bukan."

Kicauan Liam di Twitter itu muncul setelah Noel baru-baru ini mengumumkan bahwa ia berencana untuk mengambil cuti tahun depan. Hal itu seolah menjawab maksud dari kalimat "kawan kecil", yang dikaitkan dengan Noel Gallagher.

"Saya pikir akan mencoba untuk mengambil libur pada 2020," kata Noel kepada guitar.com.

Dia menambahkan, “Saya hanya perlu menjauh darinya (Liam) sebentar. Jadi saya tidak berpikir akan mulai membuat album dengan serius sampai 2021."


Baca juga: Studio rekaman legendaris Led Zeppelin dan Black Sabbath akan dijual

Baca juga: Liam Gallagher ungkap judul album solo ketiganya

Baca juga: Liam tak pedulikan penggemar Oasis, kata Noel Gallagher

Penerjemah: Yogi Rachman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019