Jakarta (ANTARA) - Timnas sepak bola Indonesia fokus pada penyelesaian akhir dalam sesi latihan perdana jelang tampil di leg pertama semifinal menghadapi Thailand di turnamen AFF Suzuki Cup 2008 yang berlangsung pada 16 Desember di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

"Kita mengarah ke sana," kata Benny Dollo usai latihan di lapangan Sawangan, Depok, Kamis sore disinggung banyaknya peluang namun gagal saat melawan Singapura di babak penyisihan grup

Indonesia yang runner up grup A akan menghadapi juara grup B Thailand dan runner up grup B Vietnam melawan juara grup A Singapura.

Ia mengatakan, para pemain juga diingatkan tetap fokus pada posisi saat menghadapi serangan balik lawan.

Disinggung kondisi pemain, Bendol yang mantan pelatih Arema ini mengatakan, semua dalam kondisi baik kecuali M Robi yang sakit buang-buang air.

"Ya kita lihat Senin," katanya soal kondisi pemainnya siapa saja yang paling siap tampil.

Menghadapi Thailand, Bendol tak kuatir. "Saya tidak hirau," katanya mengingatkan bahwa Timnas Indonesia dapat menyulitkan Arab Saudi dan Korsel di Piala Asia.

Indonesia lolos ke semifinal dengan posisi runner up grup A setelah mengalahkan Myanmar 3-0, menekuk Kamboja 4-0 dan menyerah 0-2 lawan juara bertahan Singapura.

Sementara striker Timnas Budi Sudarsono menyatakan tak memikirkan soal topskor di event itu. "Saya ingin membawa Timnas menang dan merebut juara," kata Budi.

Ia menilai Timnas perlu kecepatan yang tinggi untuk menghentikan serangan Thailand.

Dalam sesi latihan perdana sore itu, Benny didampingi Asisten Pelatih Widodo C Putro membagi 22 pemain Timnas menjadi dua tim dalam game pertandingan dengan mengkombinasikan empat striker yakni Budi Sudarsono, Bambang Pamungkas, Aliyudin dan TA Musafri.  (*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008