Phillip Island (ANTARA News) - Casey Stoner sama sekali tidak memperlihatkan tanda-tanda sakit ketika menaklukkan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo untuk meraih gelar juara MotoGP Australia ketiga kalinya secara beruntun, Minggu.

Stoner, pembalap tuan rumah Australia yang absen di tiga lomba akibat sakit yang masih misterius, unggul 1,935 detik atas Rossi di lomba yang berlangsung dibawah cuaca cerah di sirkuit Phillip Island sepanjang 4,45km itu.

"Saya puas karena segala sesuatunya berjalan dengan sempurna, terutama kondisi tubuh saya," kata Stoner, juara dunia 2007 itu kepada wartawan usai lomba seperti diberitakan Reuters.

Meski hanya berada di peringkat kedua, Rossi, pembalap Italia tersebut, semakin dekat untuk mempertahankan gelar juara dunia.

Rossi yang membela Tim Yamaha tersebut berlomba dengan membawa masalah keluarga setelah mendengar kabar bahwa ayah tirinya meninggal ketika ia akan mengikuti kualifikasi, Sabtu.

Hasil lomba tersebut membuat Rossi semakin memperbesar jarak dengan pesaing terdekatnya pembalap Spanyol Jorge Lorenzo dengan selisih 38 angka dan hanya menyisakan dua lomba lagi untuk musim tahun ini.

Setelah start yang berlangsung agak kacau, Stone berhasil kembali memimpin di depan mendahului pembalap Spanyol Dani Pedrosa dan kemudian dibuntuti dengan ketat oleh Rossi.

Kedua pembalap tersebut kemudian bertarung dengan seru dan secara perlahan mulai meninggalkan dan menjauhi kelompok pembalap lainnya.

Beberapa kali terlihat Rossi berusaha menyalip Stoner yang memacu Ducati saat berada di tikungan, tapi usaha tersebut selalu gagal karena Stoner langsung kembali melejit pada lintasan lurus.

Sampai lap terakhir, Stoner sudah tidak terkejar dan berhasil meraih kemenangan untuk ketiga kalinya secara beruntun di hadapan para pendukungnya.

Kemenangan tersebut membuat Stoner berhasil menyodok posisi Pedrosa di urutan ketiga klasemen umum sementara.

Nasib sial dialami oleh Jorge Lorenzo karena ia sempat memperkecil selisih angka dengan Rossi setelah menjuarai GP Portugal. Tapi usaha Lorenzo untuk menggeser posisi Rossi di puncak berakhir hanya beberapa detik setelah start.

Berada di star urutan keempat, Lorenzo kehilangan kendali sehingga terlempar dari motornya setelah bersenggolan dengan pembalap lain. Kecelakaan itu juga melibatkan pembalap AS Nicky Hayden.

Kecelakaan tersebut merupakan "hadiah" bagi Rossi karena dengan dua lomba tersisa, yaitu di Malaysia dan Valencia, ia semakin dekat untuk mempertahankan gelar juara dunia.(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009