Jakarta (ANTARA) - Aktris Lea Michele membagikan foto pertamanya ke Instagram Story-nya sejak sejumlah pemain film dan serial menuduhnya dengan banyak kasus dan kontroversi beberapa waktu belakangan.

Pemain serial "Glee" itu mengunggah tiga foto ke Instagram Story-nya pada hari Jumat (3/7), salah satunya menunjukkan dia mengenakan masker hitam dan satu set pakaian olahraga. Ia juga menunjukkan kehamilannya.

Michele meninggalkan setiap keterangan di tiap foto yang sepertinya diambil ketika dirinya sedang mendaki di California.

Baca juga: Samantha Ware sebut Lea Michele sudah kejam sejak pertama bertemu

Baca juga: Giliran aktor Broadway tuding Lea Michele sebagai "mimpi buruk"


Para follower dengan cepat memperhatikan aktivitas baru di aplikasi tersebut karena pemain berusia 33 tahun itu telah absen dari semua akun media sosialnya selama sebulan lebih.

Unggahan terakhir Michele di Instagram adalah pada 3 Juni, ketika dia mengeluarkan permintaan maaf kepada banyak orang yang "menganggap" tindakannya sebelumnya sebagai "tidak sensitif" dan "tidak pantas."

"Salah satu pelajaran paling penting dalam beberapa minggu terakhir adalah bahwa kita perlu meluangkan waktu untuk mendengarkan dan belajar tentang perspektif orang lain dan peran apa pun yang telah kita mainkan, atau apa pun yang dapat kita lakukan untuk membantu mengatasi ketidakadilan yang mereka hadapi," kata Michele merujuk protes Black Lives Matter yang terjadi di seluruh negeri.

Dia melanjutkan, "Tweet kemarin dimaksudkan untuk menunjukkan dukungan kepada teman-teman dan komunitas kulit berwarna selama masa yang sangat sulit ini, tetapi tanggapan yang saya terima terhadap apa yang saya posting telah membuat saya juga fokus secara khusus tentang bagaimana perilaku saya sendiri terhadap sesama anggota pemeran dirasakan oleh mereka ... Saya mendengarkan kritik ini dan saya belajar dan sementara saya sangat menyesal, saya akan lebih baik di masa depan dari pengalaman ini. "

Salah satu orang yang menuduh Michele "tidak pantas" adalah Samantha Ware, yang kemudian menanggapi pernyataan Michele keesokan harinya.

Ware adalah salah satu orang pertama yang berbicara tentang tindakan Lea. Dia mengklaim dalam tweet kepada aktris berusia 33 tahun tersebut bahwa "pertunjukan pertamanya (di televisi) serasa seperti 'neraka dunia'."

Banyak orang sejak itu datang untuk berbagi klaim mereka sendiri tentang perilaku Michele.

Baca juga: Heather Morris akui bekerja dengan Lea Michele tak menyenangkan

Baca juga: Mantan produser "Glee": Aktor pria sama buruknya dengan Lea Michele

Baca juga: Lawan main ungkit perilaku tak menyenangkan bintang "Glee" Lea Michele

Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020