New York (ANTARA News) - Selamat datang di orkestra Abad XXI! IPhone digunakan sebagai instrumen musik di dalam satu mata kuliah baru di universitas Amerika Serikat.

Seperti dilaporkan Reuters, para mahasiswa di University of Michigan belajar merancang, membuat dan memainkan bermacam instrumen di smartphone Apple Inc tersebut dan penampilan terbuka akan digelar pada 9 Desember.

Universitas tersebut menyatakan yakin bahwa mata kuliah "Building a Mobile Phone Ensemble", adalah yang pertama di dunia.

Mata kuliah tersebut diajarkan oleh Georg Essl, seorang ilmuwan komputer dan musikus yang telah bekerja di bagian pengembangan telepon genggam dan instrumen musik.

Essl dan rekannya mulai menggunakan mikrofon sebagai sensor angin beberapa tahun lalu, yang memungkinkan aplikasi iPhone seperti Ocarina yang pada dasarnya mengubah telepon jadi alat musik tiup kuno seperti flute.

"Telepon genggam adalah landasan yang sangat manis bagi eksplorasi bentuk baru penampilan musik, kata Essl di dalam satu pernyataan.

"Kami tidak terkungkung pada fisik instrumen tradisional. Kami dapat melakukan kegiatan yang menarik, aneh dan tidak biasa. Teknologi jenis ini masih berbentuk janin, tapi itu adalah bidang yang berkembang dan panas untuk menggunakan iPhone buat ekspresi artistik," katanya.

Essl mengatakan untuk membuat satu instrumen pada iPhone, mahasiswa memprogram alat itu untuk memainkan kembali informasi yang diterimanya dari salah satu banyak sensornya seperti suara.

"Layar sentuh, mikrofon, GPS, kompas, sensor nir-kabel dan akselerometer, semuanya, dapat diubah sehingga ketika anda menggunakan jari anda untuk menelusuri seluruh tampilan, meniupkan udara ke dalam mic, memiringkan atau menggoyang telefon tersebut, misalnya, suara yang berbeda pun keluar," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009