Berlin (ANTARA News/Reuters) - Bayer Leverkusen kecolongan meraih peluang untuk memastikan keunggulan enam poin di puncak klasemen liga utama Jerman setelah hanya bermain imbang 0-0 melawan Hanover 96 pada Sabtu.

Leverkusen kehilangan gregetnya ketika menghadapi pertahanan tuan rumah Hanover yang ketat, dan Leverkusen kehilangan peluang mencetak gol di pertengahan babak kedua ketika sundulan Stefan Kiessling dihalau pemain belakang Konstantin Rausch.

Hasil tersebut menjadikan Leverkusen mengemas 31 poin dari 15 kali bertanding, sedangkan posisi kedua Werder Bremen mengemas 27 poin, dan akan mampu memperkecil satu selisih gol jika menang melawan Cologne, Minggu esok.

Pada pertandingan Jumat lalu, Bayern Munich mengalahkan Borussia Moenchengladbach 2-1 sehingga melenggang ke posisi ketiga, juga dengan 27 poin. (*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009