Washington (ANTARA News/PTI-OANA) - Presiden Amerika Serikat Barack Obama menjamin Lebanon bahwa pemerintahnya akan mendukung untuk membawa pembunuh mantan Perdana Menteri Rafiq Hariri ke pengadilan.

Jaminan itu dibuat ketika Obama melakukan pembicaraan per telepon dengan Perdana Menteri Lebanon Saad Hariri, kata Gedung Putih dalam satu pernyataan.

Ditambahkan bahwa mantan perdana menteri Lebanon, Hariri, dibunuh dalam satu ledakan bom besar di Beirut pada Februari 2005.

"Presiden mengatakan rakyat Amerika memuji dan menghargai komitmen perdana menteri untuk melanjutkan tugas ayahnya. Presiden dan perdana menteri sepakat mengenai pentingnya mendukung tugas Pengadilan Khusus, agar Lebanon bisa menyeret pihak yang bertanggung jawab untuk mengadili kasus pembunuhan yang kejam ini," kata pernyataan itu.

Pernyataan tersebut menekankan bahwa Amerika Serikat akan terus mendukung kedaulatan dan kemerdekaan Lebanon.

Dalam hal ini, Obama mengatakan ke depan ia berharap bisa bekerja sama dengan Perdana Menteri Hariri untuk memajukan perdamaian dan peluang di kawasan itu.(*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010