Madrid (ANTARA News) - Real Madrid memberhentikan pelatih Manuel Pellegrini dan akan menunjuk Jose Mourinho sebagai penggantinya bila sudah ada kata sepakat dengan Inter Milan tentang pemutusan kontrak pelatih tersebut dengan klub Seri A itu.

"Saya siap mengaku bila ada kesalahan dan pengontrakan Jose

Mourinho, salah satu pelatih terbaik dunia, merupakan peluang hebat bagi Real Madrid, yang selalu berjuang agar dapat tampil bagus dan peluang itu jangan dilewatkan," kata Presiden Real Florentino Perez dalam temu pers, Rabu.

"Kami membutuhkan tenaga baru dan itu ada pada pelatih seperti Mourinho. Ia merupakan pelatih yang dibutuhkan dalam beberapa tahun ini," katanya.

Pellegrini meninggalkan Villarreal dan bergabung dengan Real Juni lalu dan menjadi andalan Perez yang banyak mengeluarkan uang, untuk membawa piala kemenangan kembali ke Bernabeu.

Klub itu menginvestasikan dana sekitar satu milyar euro (307 juta dolar) untuk pemain, termasuk rekor bayaran 94 juta untuk pemain depan dari Portugal, Cristiano Ronaldo.

Pellegrini ditargetkan membangun kembali tim yang sembilan kali menjuarai Eropa itu dan membuat mereka dapat bersaing dengan Barcelona, seperti yang diinginkan pada pendukung mereka.

Tetapi Real terdepak dari kancah Liga Champions ketika bertemu dengan Olympique Lyon, dipermalukan klub "tier tiga" Alorcon di Piala Raja dan megnakhiri musim dengan dengan pautan tiga angka setelah juara La Liga, Barca.

Pelatih dari Portugal Mourinho tidak menutup keinginannya untuk melatih Real dan akan bergabung dengan raksasa La Liga itu setelah membawa Inter meraih tiga piala musim lalu, Liga Champions dan dua piala dari kompetisi liga dan piala liga.

Mantan pelatih Porto dan Chelsea itu mengatakan Rabu, "tidak mungkin" baginya untuk tetap tinggal bersama Inter.

Reuters/A008/F005

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010