Tasikmalaya (ANTARA News) - Gempa berkekuatan 6,3 Skala Richter (SR) mengguncang Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu sekitar pukul 16.50 WIB, tidak mempengaruhi gelombang laut Pantai Pangandaran, Kabupaten Ciamis.

"Kondisi air laut normal, tidak ada ketinggian gelombang laut," kata Ketua Balawisata, Dudi, saat dihubungi di Tasikmalaya.

Objek wisata pantai Pangandaran yang kebetulan banyak wisatawan di akhir pekan sempat terjadi panik, bahkan pengunjung di dalam hotel berhamburan keluar.

Seluruh petugas Balawisata langsung melakukan himbauan kepada wisatawan bahwa tidak akan terjadi potensi tsunami.

"Saat itu langsung saya himbau warga untuk tidak panik,," katanya.

Menurut dia, gempa tersebut guncangan cukup terasa besar di kawasan Pantai Pangandaran.

Pasca peristiwa gempa tersebut, tim Balawisata langsung melakukan peninjauan kondisi gelombang laut.

Ditegaskan Dudi bersama anggota Balawisata lainnya tetap melakukan waspada memantau situasi laut dan situasi sepanjang pantai Pangandaran.

"Sekarang sudah aman, warga tidak terlalu panik lagi," katanya.

Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berasal dari 118 km barat daya Tasikmalaya, dengan kedalaman 34 km pada koordinat 8,37 LS, 107,9 BT.(*)

(U.KR-FPM/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010