Yogyakarta (ANTARA News) - Kontes Robot Pintar Nasional 2010 memperebutkan tropi Menteri Riset dan Teknologi digelar di Taman Pintar Yogyakarta, 24-25 Juli 2010 yang peserta berasal dari siswa SMP/MTs dan SMA/MA/SMK..

Menurut Kepala Kantor Taman Pintar Edi Heri Suasana, di Yogyakarta, Sabtu, kontes robot yang pesertanya siswa SMP/MTs dan SMA/MA/SMK ini, sudah untuk ketiga kalinya diselenggarakan di Yogyakarta.

Peserta kontes selain dari Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), juga datang dari berbagai daerah di Pulau Jawa serta Lampung.

Ia mengatakan tujuan kontes robot ini untuk menumbuhkembangkan dan meningkatkan kreativitas dan inovasi siswa SMP/MTs, sekaligus sebagai pembelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi secara interaktif dan menyenangkan.

"Sebelum kontes robot digelar, ada beberapa kegiatan penunjang di antaranya `workshop` yang diikuti seluruh peserta kontes ini, pelatihan robitik, presentasi tentang robot yang diciptakan peserta kontes, serta cek dimensi, dan karantina robot yang dilombakan," katanya.

Menurut dia, peserta kontes robot ini terbagi dalam empat kelas, yaitu kategori senior, yunior, expert, dan umum.(*)

(ANT-161/r009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010