Palembang (ANTARA News) - Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin menyatakan siap menjadi tuan rumah beberapa cabang olahraga SEA Games tahun 2011 nanti karena fasilitas mendukung sudah lengkap. Fasilitas pendukung seperti lapangan sudah ada dan tinggal lagi melaksanakan renovasi, kata Gubernur Sumsel ketika menerima pengurus KONI daerah itu di Palembang, Jumat. Sumsel sudah memiliki fasilitas olahraga yang bertaraf nasional bahkan internasional sehingga wajar menjadi tuan rumah pesta olahraga Asia Tenggara itu, katanya. Cabang olahraga yang ditawarkan ke Sumsel itu antara lain renang, gulat, Futsal dan Dayung yang fasilitas pendukung sebagian besar sudah memenuhi syarat karena daerah ini pernah menjadi tuan rumah PON XVI, tahun 2004 lalu. Lebih lanjut dia mengatakan, sementara mengenai pembenahan fasilitas olahraga tersebut pihaknya akan menggunakan dana pihak ketiga karena APBD terbatas. Dia mencontohkan, pembenahan Gedung Olahraga Palembang akan menggunakan dana dari pihak sponsor dan itu dalam waktu dekat ini akan dikerjakan. Menurut dia, selain itu pihaknya akan membangun kompleks olahraga di Jakabaring Palembang supaya Sumsel semakin siap menyambut pelaksanaan SEA Games itu. SEA Games merupakan pesta olahraga yang sangat menguntungkan terutama dalam promosi daerah ditingkat nasional dan internasional, katanya. Selain itu, pelaksanaan SEA Games sebagai persiapan menghadapi PON XVIII di Riau nanti karena para atlet yang disiapkan bisa belajar di ivent tersebut, ujarnya. Pelaksanaan SEA Games tersebut diharapkan didukung bersama agar berlangsung sukses, tambahnya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009