Dia bermain sangat bagus, dia mencetak dua gol yang sangat penting baginya
Manchester (ANTARA News) - Dua gol Edin Dzeko ke gawang klub Yunani, Aris, dalam laga 32 besar Liga Eropa yang berlangsung di Stadion Eastland, Manchester, Jumat dini hari,  membawa Manchester City lolos ke babak 16 besar Liga Eropa.

Dua gol itu menjadi penting tidak saja karena akan membawa The City bertemu Dynamo Kiev di babak 16 besar tetapi juga menjadi pembuktian diri striker asal Bosnia di klub barunya itu.

"Saya sangat bahagia karena telah mencetak dua gol dalam satu laga untuk Manchester City untuk pertama kalinya," kata Dzeko seperti dikutip The Sun.

"Itu tidak mudah dan hasil laga menunjukan betapa penting bermain bagus sejak awal dan mencetak dua gol dengan cepat," ujar striker yang diboyong dari Wolfsburg dengan banderol 27 juta Poundsterling.

Dzeko mencetak dua golnya hanya dalam 12 menit laga berlangsung. Gol pertama dicetaknya pada menit ke tujuh dan gol kedua hanya lima menit berselang.

Striker berpostur raksasa itu harusnya bisa menciptakan 'hatrick' jika saja ia bisa memanfaatkan umpan apik dari David Dilva di akhir babak pertama.

"Saya tidak senang karena melewatkan kesempatan emas di akhir babak kedua," sesal Dzeko.

Akan tetapi pelatih Roberto Mancini mengaku senang dengan prestasi Dzeko itu dan menegaskan pentingnya gol itu bagi karir Dzeko di The City.

"Dia bermain sangat bagus, dia mencetak dua go yang sangat penting baginya," kata Mancini.

Setelah berhasil lolos ke babak 16 besar The City kini harus bersiap menghadapi lawan yang lebih tangguh, Dynamo Kiev.

"Dynamo Kiev adalah tim besar, salah satu yang terbaik di Ukraina. Mereka punya banyak pengalaman, ini akan menjadi laga yang berat," Mancini meramalkan.

Dan tampaknya klub milik jutawan asal Timur Tengah itu akan kembali mengandalkan penampilan Dzeko untuk membawa The City menuju perempat final.

(*)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2011