Luar biasa bahagianya kawan-kawan UKM kita. Mereka bangga dan bahagia bisa bertemu langsung dan berdialog satu persatu dengan Wapres
Samarinda (ANTARA) - Para pelaku usah mikro kecil menengah (UMKM) merasa senang karena baru kali ini bisa berdialog langsung dan mendapat wejangan atau nasehat dari Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin.

"Pak Wapres juga mendengarkan dengan baik dan memberikan motivasi bagaimana menjadi pelaku usaha yang baik ke depan, khususnya dalam masa pandemi COVID-19," beber Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) HM Yadi Robyan Noor di Samarinda, Selasa.

Baca juga: Wapres minta Kaltim permudah izin berusaha masyarakat

Dikatakannya, Disperindagkop bertugas membantu gubernur memfasilitasi para pelaku UMKM unggul dalam momentum kunjungan Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin dan rombongan ke Kaltim.

Roby menyebutkan para pelaku UMKM di Kaltim akan berkesempatan mengembangkan kerja sama dan meningkatkan produksi serta pasarnya, baik dalam negeri maupun luar negeri.

Baca juga: Wapres: Pelayan publik harus berperilaku antikorupsi

Ia juga menyebut pihaknya beberapa waktu lalu sempat dimintai data oleh pihak Mendagri.

"Kami berikan juga mengenai jumlah banyaknya UMKM yang unggul," tuturnya.

Hal serupa juga disampaikan oleh Gubernur Kaltim H Isran Noor yang mendampingi Wapres saat meninjau stan UMKM.

Baca juga: Wagub Kaltim sebut Wapres soroti pelayanan dan pengembangan UMKM

"Luar biasa bahagianya kawan-kawan UKM kita. Mereka bangga dan bahagia bisa bertemu langsung dan berdialog satu persatu dengan Wapres," kata Isran.

Isran juga menambahkan, Wapres nampak antusias saat mendengarkan success story para pelaku UMKM tersebut.

Sementara Pengurus Koperasi Taruna Bina Mandiri Kutai Timur Priyanto melaporkan pihaknya telah melakukan berbagai jenis ekspor ke berbagai negara.

Seperti ekspor amplang ke Taiwan dan ekspor pisang ke Malaysia, lidi sawit ke India dan keripik pisang ke Pakistan serta ekspor keripik ubi ungu ke Taiwan dengan bahan sumber daya lokal.

"Beliau sangat senang dan mendukung kegiatan kami. Apalagi melibatkan masyarakat yang berlatar belakang istri para petani," ujar Priyanto.

Sementara itu Wapres Ma'ruf Amin pun memberikan sedikit pesan serta menyemangati para pelaku UMKM di sana.

"Tetap semangat ya meski masih pandemi. Yakinlah UMKM kita bisa lebih baik lagi di tengah pandemi saat ini," pesan Wapres.

Pewarta: Gunawan Wibisono/R'sya
Editor: Heru Dwi Suryatmojo
Copyright © ANTARA 2021