Depok (ANTARA News) - Pengacara Nazaruddin OC Kaligis dan anggota DPR RI Komisi III akhirnya bisa menemui Nazaruddin di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Kota Depok, Jawa Barat.

"Saya ingin melihat secara langsung kondisi kesehatan Nazaruddin," kata Anggota Komisi III Ahmad Yani usai bertemu dengan Nazaruddin di Mako Brimob Depok, Senin.

Ahmad Yani datang bersama sejumlah anggota DPR lain --Nudirman Munir, Azis Syamsudin, Herman Heri dan Fahri Hamzah-- dengan menggunakan bus DPR RI B 7025 IQ.

Para anggota dewan akhirnya diperbolehkan masuk setelah bernegosiasi dan diabsen oleh tim penyidik KPK, termasuk saudara Nazaruddin, M Nasir.

Selain melihat kondisi kesehatan Nazaruddin, kata Yani, mereka juga ingin memastikan bahwa kondisi tersangka dugaan suap Wisma Atlet SEA Games Sumatera Selatan itu tidak berada dalam tekanan.

"Kondisi dia memang lelah luar biasa, setelah mengalami perjalanan panjang," katanya.

Dia mengatakan, Nazaruddin belum bisa mengonsumsi makanan dengan baik karena kondisi fisiknya lelah. "Selama bertemu dengan kita dia lebih banyak diam," ujarnya.

Yani mengungkapkan, Komisi III berencana memanggil KPK dalam sidang komisi Selasa esok (16/8) untuk mempertanyakan sejumlah hal yang dirasa janggal, diantaranya proses penjemputan Nazaruddin tanpa didampingi kuasa hukum, barang bukti yang diambil dari Nazaruddin dan penggunaan pesawat carteran.(*)

F006/R010

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011