Van, Turki (ANTARA News) - Gempa dasyat menggoncang Turki bagian tenggara, Minggu, dan kemungkinan menewaskan hingga seribu orang.

Ratusan gedung di wilayah itu runtuh karena gempa berkekuatan 6,6 pada skala Richter dengan kedalaman 5 km (3 mil), demikian menurut laporan media yang mengutip Observatori Kandilli.

Namun, Survei Geologi A.S. sebelumnya melaporkan bahwa gempa tersebut berkekuatan 7,6 SR.

Petugas gawat darurat berjuang untuk menyelamatkan penduduk yang terjebak di dalam reruntuhan gedung-gedung di kota Van dan wilayah di sekitarnya di tepi Danau Van, dekat perbataan Turki dan Iran.

"Kami memperkirakan sekitar 1000 gedung rusak dan ratusan orang tewas. Jumlah korban bisa mencapai 500 atau 1000," General Manager Observatori Kandilli Mustafa Erdik mengatakan kepada pers seperti dilansir Reuters.

(F001)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011